MEMAKNAI LANGKAH KAKI

on Sabtu, Maret 28, 2015

Diantara jutaan langkah kaki yang tertapak tanpa arti, Tuhan berikan kesempatan untuk bisa menapakan jejak lebih berarti dan penuh warna warni.


Aku tidak tau harus memulai dari mana, pertemuan ini adalah salah satu kesempatan besar yang datang padaku, menjadi bagian kecil dari gerakan ini adalah salah satu kesempatan berharga yang Tuhan Anugerahkan. Bersyukur atas segala tawa dan canda bahagia yang hadir mengiringi langkah bersama mereka, ada ribuan senyum yang merekah dari hal kecil yang mereka lakukan, beribu harapan yang ikut lahir dari setiap inspirasi yang mereka bagikan. Dari belaian tangan, dari alunan suara lembut menggetarkan, dari ringannya kaki melakukan perjalanan jauh, juga dari besarnya niat untuk berbagi.
Sejenak terdiam, melihat antusias yang begitu besar dari mereka keluarga baru di Inspiring Youth Educators. Semangat, ide, dan inspirasi yang begitu besar diam – diam aku menyerapnya, diam – diam aku memaknainya begitu dalam, dan tentu diam – diam aku mengadopsinya. mereka seperti energi besar yang tiba – tiba masuk di hidupku, darinya aku mengerti apa yang bisa aku lakukan untuk sekitar, tidak muluk – muluk harus menjadi apa di negeri ini, tapi sekedar bisa melakukan apa yang membawa manfaat untuk sekitar. Perjalanan yang dimulai di awal tahun 2013 seperti babak baru yang menjerumuskanku pada dunia yang lebih penuh arti, setidaknya, hidup ini jadi bukan sekedar bagaimana aku menjalaninya, atau bagaimana aku bisa meraihnya, tapi juga tentang apa yang bisa aku bagi dan lakukan, tidak hanya untuk sendiri tapi setiap orang yang menjadi bagian dari negeri ini.
Bunyi negeri ini mungkin tidak semanis harapan dari setiap orang yang hidup didalamnya, permasalahan kompleks yang terjadi bukanlah hal kecil yang mudah untuk diurai dan diselesaikan. Namun harapan itu tidak akan pernah putus, tak akan habis perjuangan setiap anak negeri demi tanah airnya, dan di bidang ini, pendidikan adalah satu hal yang kami usahakan keberlangsungannya, tidak dengan hal besar. Namun kegiatan – kegiatan kecil yang terus mengnspirasi bahwasanya harapan untuk negeri ini akan selalu tumbuh melalui anak – anak manis ini, dari panti asuhan pinggir kota, dari daerah  kecil di atas bukit, juga dari berbagai tempat yang disana kami temukan senyum optimis anak –anak untuk negerinya.
Think big, start small, bisa disebut magic word yang selalu terngiang dipikiran. kata ini aku dapat dari perjalanan inspiratif ke ITS bersama Inspiring Youth Educators. Dari sini aku belajar inspirasi itu tidak akan berhenti ketika kita berhenti melakukan sesuatu, melainkan akan terus hidup di hati orang yang memaknainya. Kata itu seperti sebuah suplemen semangat untuk terus melakukan hal kecil demi cita – cita besar untuk negeri ini. Karena hal besar tidak hanya diraih dengan aksi besar. Namun juga dari sini, kegiatan kecil yang terus dilakukan secara konsisten. Dengan keyakinan ini, aku belajar untuk tidak berhenti melakukan hal kecil meskipun tak terlihat dan ternilai orang lain.
Sebagai bagian kecil dari bangsa yang besar, mungkin ini satu cara berterimakasih atas kesempatan hidup di negeri ini. Berpijak di tanah yang subur, menikmati setiap hembus angin yang menyejukan, bernaung di bawah langit cerah nan indah dan bertahan hidup dari setiap kekayaan alam yang ada didalamnya. Memberikan sedikit arti hidup melalui tetesan keringat dari beberapa perjalanan dan pengalaman bersama Inspiring Youth Educators  adalah satu hal kecil sebagai persembahan untuk tanah ini, berbagi bahagia dengan mereka yang membuat bahagia seperti bayaran yang langsung diterima kami. Melalui ini, inspirasi kecil yang terus berusaha dibagikan kami belajar memaknai setiap langkah yang dipijakan di negeri ini.

Terimakasih Inspiring Youth Educators yang telah lahir dan menjadi bagian dari hidup. Atas kebahagiaan yang dibagi selama ini, atas makna hidup yang diajarkan. Atas inspirasi dan cerita yang tak akan pernah tergantikan. 

0 komentar:

Posting Komentar

adakalanya para penyeru kebenaran harus menjadi kepompong, berkarya dalam diam, bertahan dalam kesempitan. tetapi, bila tiba saatnya menjadi kupu - kupu, tak ada pilihan kecuali terbang, melantunkan kebaikan diantara bunga, menebar keindahan pada dunia. ~Salim A Fillah

Popular posts